News Update :
Home » » Makalah konstruktivisme

Makalah konstruktivisme

BAB 1
PENDAHULUAN
A.    LATAR BELAKANG 
Dalam proses pembelajaran terkadang mengalami hambatan karena banyak faktor, salah satunya adalah pemilihan dan penggunaan metode pembelajaran yang tidak tepat. Hal ini menyebabkan ketidakpahaman murid-murid dalam menerima pelajaran dari gurunya. Proses pembelajaran yang terhambat mengakibatkan tujuan pembelajaran tidak akan tercapai secara optimal. 
Ketidaktercapainya tujuan pembelajaran perlu penerapan teori belajar yang harus disesuaikan dengan kondisi di Indonesia. Pendidikan di Indonesia membuat kurikulum baru yang memiliki fungsi untuk mengembagkan murid secara menyeluruh dan terpadu. Selain itu juga mewujudkan insan yang seimbang dan harmonis dari segi intelek, rohani, dan jasmani.. Untuk mencapai tujuan ini, guru perlu memiliki kemahiran memilih kaedah pengajaran dan pembelajaran dengan bijaksana supaya kaedah yang dipilih itu sesuai dengan murid-murid yang memiliki berbagai bakat dan minat yang berbeda. Selain itu diharapkan pula murid-murid dapat meningkatkan kemampuan memahami terhadap informasi maupun pengetahuan.  
Dalam meningkatkan kemampuan diatas dapat dilakukan dengan penerapan teori belajar konstruktivistik. Dimana dalam penerapan teori konstruksivistik dalam proses pembelajaran, permasalahan muncul dibangun dari pengetahuan yang direkonstruksi sendiri oleh murid. Dari hal itu murid mencari sendiri masalah, menyusun sendiri pengetahuannya melalui kemampuan berpikir dan tantangan yang dihadapinya, menyelesaikan dan membuat konsep mengenai keseluruhan pengalaman realistic dan teori dalam satu bangunan yang utuh. Oleh karena itu, pembelajaran konstruktivistik lebih mengoptimalkan murid dalam memahami pelajaran.
B.     RUMUSAN MASALAH
1.      Apakah yang dimaksud dengan pembelajaran konstruktivisme?
2.      Bagaimana hakikat anak menurut pandangan teori telajar konstruktivisme?
3.      Bagaimana hakikat pembelajaran menurut teori belajar konstruktivisme?
4.      Bagaimana unsur dan prinsip dalam pembelajaran konstruktif?
5.      Bagaimana kelebihan dan kelemahan pembelajaran konstruktif?
6.      Bagaimana desain  pembelajaran konstruktif?
7.      Bagaimana metode pembelajaran konstruktif?
8.      Bagaimana ciri-ciri pembelajaran konstruktif dan guru konstruktivis
9.      Bagaimana konvensi Teacher Center menuju Student Center?
10.  Bagaimanakah perbandingan pembelajaran konstruktivisme dengan pembelajaran behavioristik?
11.  Bagaimana pembelajaran konstruksivisme dalam mata pelajaran IPA SD?
Share this article :

Post a Comment

 
Design Template by Semesta-Blogger